Tanjab Barat–JAMBINTIKA-COM- Bupati kabupaten Tanjab Barat Drs. H. Anwar Sadat M. Ag dilantik sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Gerakan Pramuka Cabang Tanjung Jabung Barat masa bakti 2024-2029. Rabu (16/4/2025)
Pengukuhan dan Pelantikan Pengurus Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab), Pengurus Kwartir Cabang (Kwarcab), Lembaga Pemeriksa Keuangan dan Dewan Kerja Cabang (DKC) Gerakan Pramuka Cabang Tanjung Jabung Barat masa bakti 2024-2029.
Pada acara pelantikan yang berlangsung di Balai Pertemuan Kantor Bupati ini, para pengurus Mabicab Gerakan Pramuka Tanjab Barat dilantik oleh Ketua Bidang Komunikasi Teknologi dan Informatika Kwarda Jambi Dr. Drs. Jhon Eka Powa ME.
Turut dihadiri oleh Unsur Kwarda Provinsi Jambi, Unsur Kwarcab Tanjab Barat diantaranya Sekretaris Daerah,Perwakilan Kapolres Tanjab Barat, Dandim 0419/Tanjab,Ketua Pengadilan Agama, Para Asisten Setda, Staf Ahli Bupati, Para Kepala OPD, Para Camat, Para Kabag di Lingkup Sekretariat Daerah serta tamu undangan lainnya.
Sedangkan para pengurus Kwartir Cabang (Kwarcab) dan Lembaga Pemeriksa Keuangan dilantik Kamabicab Gerakan Pramuka Tanjung Jabung Barat Drs. H. Anwar Sadat M. Ag dan Dewan Kerja Cabang (DKC) Gerakan Pramuka Tanjung Jabung Barat dilantik Kwarcab Pramuka Tanjung Jabung Barat Hermansyah S. STP. MH..
‘’Selamat atas dilantiknya Pengurus Manjelis Pembimbing, Pengurus Kwartir Cabang Lembaga Pemeriksa Keuangan dan Dewan Kerja Cabang Gerakan Pramuka Tanjung Jabung Barat masa bakti 2024-2029,’’ujar Ka. Mabicab Gerakan Pramuka Tanjung Jabung Barat Drs. H. Anwar Sadat M. Ag yang juga Bupati Tanjab Barat.
Mudah-mudahan dengan kepengurusan yang baru ini harap Bupati, Gerakan Pramuka Tanjab Barat lebih meningkat lagi dan dapat mencetak generasi muda sebagai tunas bangsa yang lebih baik,bertanggung jawab, siap berkarya, berketerampilan, serta dapat bermanfaat bagi Masyarakat sekitar.
‘’Saya berharap para pengurus baru Gerakan Pramuka Tanjab Barat ini selalu merespon positif dan berpartisipasi aktif terhadap seluruh program dan kegiatan Gerakan Pramuka di Kabupaten Tanjab Barat,’’pinta Bupati.
Pengurus Gerakan Pramuka Tanjab Barat juga diminta menyempurnakan serta meningkatkan pendayagunaan potensi Kwartir Cabang dan tiga belas Kwartir ranting yaitu, sumber daya manusia, materi pendidikan, system pembinaan dan manajemen organisasi, sehingga Gerakan Pramuka semakin mendapat perhatian dari generasi muda.
“Kami juga berharap anggota Pramuka ini menjadi pelopor untuk menjadikan Kabupaten Tanjab Barat sehat dan bersih, Serta akan Mempercepat pembangunan kantor Sekretariat Pramuka yang layak dan pembangunan bumi perkemahan di Kabupaten Tanjab Barat” Tutupnya.
Sementra itu Ka.Kwarcab Pramuka Tanjab Barat yang juga sekaligus Sekretaris Daerah Hermansyah S. STP. MH dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada Kwarda Provinsi Jambi dan Pemerintah Daerah yang telah mendukung pelaksanaan Pengukuhan dan Pelantikan Kwarcab Pramuka Tanjab Barat.
” Atas nama pribadi dan Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Tanjab Barat mengucapkan apresiasi terimakasih dan penghargaan yang tinggi kepada pengurus Mabicab, Kwarcab, LPK dan DKC Gerakan Pramuka Tanjab Barat masa bakti 2024-2029 yang dikukuhkan dan dilantik dan semoga dapat Menjalakan tugas dengan baik dan penuh tanggung jawab”katanya.
“Gerakan pramuka Kwarcab Tanjab Barat membawahi Kwartir Ranting di 13 Kecamatan mempunyai tugas memimpin, membina, memberikan motivasi semangat dan mengendalikan gerakan pramuka dan kegiatan kepramukaan di Kecamatan yang membawahi gugus depan dalam wilayahnya”lanjutnya.
Masih dalam sambutannya, Ka Kwarcab Pramuka Tanjab Barat juga menyampaikan saat ini Pramuka Tanjab Barat belum memiliki area bumi perkemahan serta belum memiliki Gedung Kantor Sekretariat yang layak.
” Kami berharap semoga kedepan bisa memiliki kantor Sekretariat yang memadai dan bumi perkemahan yang siap pakai”Tutupnya(ARB)