Pembangunan dana desa 2021 desa parit pudin terus berjalan

Pembangunan dana desa 2021 desa parit pudin terus berjalan

TANJAB BARAT-JAMBINTIKA.COM- Pembangunan dana  desa tahun 2021 yang dilaksankan oleh desa Parit Pudin,Kecamatan Pengabuan,Kabupaten Tanjung Jabung Barat,Propinsi Jambi,terus berjalan.

Kegiatan yang diutamakan desa tersebut diantaranya pembangunan infrastruktur dan pembangunan air bersih.

Dari kegiatan yang dilaksanakan desa ,hampir semua titik pengerjaan mencapai penyelesaian,walaupun masih ada dalam pengerjaan.

Kades Parit Pudin Nazmiyansyah saat ditemui awak media diruang kerja mengatakan,pihaknya  membenarkan bahwa kegiatan dana desa tahun anggaran 2021 terus berjalan.

"Ditahun ini pemerintah desa memprioritaskan kerjaan sumur bos dan insfratuktur jalan kepada masyarakat,"cetusnya.

Diakuinya,untuk pembangunan  air bersih yang dikerjakan kepada desa saat ini sebanyak lima titik.

"Demi kesejahteraan masyarakat desa ,pemerintah desa akan terus berbuat dalam pembangunan,"ungkapnya.

Lanjut dikatakannya,suksesnya pengerjaan dana desa yang dilaksankan ini tidak luput dari kerjasama aparatur desa,pemerintah daerah maupun yang berperan didalamnya.

"Pihaknya mengucapkan terima kepada pemerintah pusat,Propinsi dan Daerah,telah mendukung program dana desa ini, Karena dengan dana desa ini,perkembangan dan kemajuan desa terus meningkat,"ungkapnya.

Salah satu warga saat disambangi awak media terkait kegiatan dana desa tersebut dibidang pembangunan air bersih menuturkan,pihaknya sangat bersyukur atas pembangunan air bersih yang dikerjakan oleh pemerintah desa,sebab sebelumnya Didesa ini masih minim akan kebutuhan air terutama air yang layak untuk mandi maupun yang lainnya.

"Semoga kegiatan ini dapat terus terlaksanakan agar kesejahteraan masyarakat terus merata."ucap warga yang enggan menyebutkan namanya.(AR2)