JAMBINTIKA.COM,TAJABBARAT - Tiada yang tidak mungkin Dua putra terbaik kelahiran Tanjab Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag (UAS) dan Drs. Abdulah Sani, M.Ag kini sama-sama maju di Pilkada 2020 untuk memajukan tanah kelahirannya.
Bahkan,dua sosok Kiyai ini terlihat tersenyum mesra dalam pertemuan di salah satu tempat di Kuala Tungkal, Senin (09/11).
Menelusuri biografi keduanya sebelum terjun kedunia politik. UAS dan Sani mengawali karir sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) Dosen IAIN STS Jambi.
Abdulah Sani kelahiran Parit Pudin Kecamatan Pengabuan 64 tahun silam, kini maju sebagai Wakil Gubernur Jambi mendampingi Al Haris Bupati Merangin 2 periode. Didukung oleh PAN, PKS dan PKB.
Sementata Anwar Sadat kelahiran Kuala Tungkal maju sebagai Calon Bupati Tanjab Barat meminang Hairan yang sebelumnya anggota DPRD Provinsi Jambi periode 2019-2024 didukung PAN, PKS dan Gerindra.
Dengan munculnya dua sosok ini tentu membanggakan publik sekaligus memberikan warga pilihan politik khususnya bagi warga Tanjab Barat.
Kemudian hadirnya 2 sosok ini pula dipandang sejumlah kalangan menguji kesetian dan kekompakan masyarakat pada putra dari asal bumi kelahiran dalam memberikan dukungan pada 9 Desember mendatang.
Dalam perjalanan politik, Abdullah Sani akrab disapa pak Dul ini pernah menjabat Wakil Wali Kota Jambi periode 2013-2018 mendampingi H. Syarif Fasha.
Anwar Sadat (UAS) juga anggota Komisi I DPRD Provinsi Jambi periode 2019-2024.
Jadi memang dari latar belakang keduanya bukan hal baru dalam pemerintahan jika keduanya terpilih menjadi kepala daerah.(AR2)