JAMBINTIKA.COM-Guna mendukung memperlancar aktivitas masyarakat yang berada di pinggir sungai yang berada di Kabupaten Provinsi Jambi, sejumlah program menyentuh masyarakat pun di luncurkan oleh Pemprov Jambi.
Salah satunya program yang kini sangat berdampak dan dirasakan masyarakat yakni, Kegiatan pembangunan Halte sungai yang sejak 2019 sampai 2021 di luncurkan oleh Pemprov Jambi tersebut.
Dampak dari pembangunan halte sungai tersebut di rasakan masyarakat ini di sampaikan berapa masyarakat dan Kepala Desa yang mendapat bantuan halte tersebut di kabupaten SE Provinsi Jambi.
Seprti di sampaikan salah seorang masyarakat yang namanya tidak ingin disebutkan mengaku sangat bersyukur dan terbantu dengan adanya pembangunan halte sungai tersebut.
"Kita ucapkan terima kasih kepada pemerintah yang telah mengucurkan anggaran, Terutama kepada Anggota Dewan dapil provinsi Jambi yang duduk di DPR RI yang ikut andil membantu meluncurkan program kegiatan halte sungai ini,"kata Amir.
Amir beharap bantuan Halte sungai ini kalau bisa terus berlanjut,karena masih ada daerah dibagian pesisir sungai masih membutuhkan,"tutupnya.(AR2)