Pemilihan Ketua Majlis Wilayah(MW) Korps Alumni HMI(KAHMI) Provinsi Jambi Dr Fuad Muchlis Mengatakan,jika Saat Ini Panitia Sudah Terbentuk.

Pemilihan Ketua Majlis Wilayah(MW) Korps Alumni HMI(KAHMI) Provinsi Jambi Dr Fuad Muchlis Mengatakan,jika Saat Ini Panitia Sudah Terbentuk.

JAMBINTIKA.COM-Pemilihan Ketua Majelis Wilayah (MW) Korps Alumni HMI (KAHMI) Provinsi Jambi akan digelar.


dijadwalkan akan digelar akhir Juli mendatang di Kota Jambi. Saat ini MW KAHMI Jambi sendiri dinahkodai dr Maulana yang notabenenya sebagai Wakil Walikota Jambi.


Ketua Panitia Muswil KAHMI, Dr Fuad Muclis mengatakan jika saat ini panitia sudah terbentuk. "Kalau jadwal masih disikonronkan dengan yang pusat. Namun bisa jadi di tanggal 31 Juli," katanya saat dihubungi melalui telepon selulernya.


Ia mengatakan pemilihan akan diikuti 10 Majelis Daerah dari 11 Kabupaten/kota. Ditambah MW Kahmi. Ini karena Kerinci dan Sungaipenuh masih dalam satu MD KAHMI.


Terkait siapa saja yang berpeluang maju, Pembantu Dekan III Fakuktas Pertanian Unja ini mengatakan jika tugasnya hanya melaksanakan acara. Untuk calon sepenuhnya merupakan hak dari MD KAHMI selaku pemilik hak suara.(Tim)