Komisi III akan gelar rapat internal dan panggil kadis perhubungan terkait Fender Pelabuhan Roro Yang Jadi Perhatian Publik

Komisi III akan gelar rapat internal dan panggil kadis perhubungan terkait Fender Pelabuhan Roro Yang Jadi Perhatian Publik

Tanjab Barat-JAMBINTIKA-COM-Terkait mencuatnya persoalan fender kapal Pelabuhan Roro  sekala Nasional yang merupakan salah satu icon di Kuala Tungkal, Kabupaten Tanjung Jabung Barat,Propinsi Jambi, diganti  ban mobil bekas mengundang reaksi  anggota Komisi lll DPRD Tanjabbarat,untuk bertindak,sesuai tugas dan fungsinya sebagai wakil Rakyat melakukan Pengawasan terhadap Perda dan APBD sesuai dengan ruang lingkup kerja komisi lll.


Seperti disampaikan dengan tegas oleh Ketua komisi lll DPRD Tanjabbarat Albert Chaniago,mengatakan dalam waktu dekat ini  akan laksanakan rapat internal dan memanggil dinas terkait.


"Insyaallah komisi lll akan gelar  Rapat internal dan akan memanggil dinas terkait,"tegas politisi PAN ini   .saat di konfirmasi melalui via WhatsApp,Senin(24/2/25) malam.


Dimana ketahui proyek Fender kapal di pelabuhan Roro Kualatungkal ini dilaksanakan pada tahun 2022 silam,dengan menghabiskan anggaran APBD-P senilai Rp 450 juta dan  dikerjakan oleh pihak ketiga dari Bogor.


Proyek fender kapal sebelumnya dibeli sebanyak tiga buah dan terpasang di sisi pelabuhan Roro tempat kapal bersandar.namun sayang belum berapa lama di fungsikan fender sudah rusak bahkan hilang jatuh kelaut,hingga sampai berganti dengan Ban Mobil bekas.(ARB)